Merah darahku putih tulangku, MERDEKA!!! Selamat ulang tahun ke 73 untuk NKRI tercinta kita. Darah dan nyawa telah dikorbankan para pahlawan yang telah mendahului kita demi memperjuangkan kemerdakaan bangsa ini. Maka, sudah wajib hukumnya bagi kita untuk mengenang jasa-jasa mereka. Salah satunya dengan menonton film-film bertema perjuangan para pahlawan. Nah dari pada bingung mau nonton film apa dihari sepsial ini ane merekomendasikan kepada kamu film bertema perjuangan pahalawan dan kemerdekaan Indonesia, supaya kamu bisa mengenang jasa dan pengorbanan mereka.
Langsung saja di kepoin filmnyaa....
1.Trilogi Merdeka
Trilogi Merdeka adalah film bertema nasionalisme yang terdiri dari 3 film yaitu Merah Putih (2009), Darah Garuda (2010), dan Hati Merdeka (2011). Film ini menceritakan tentang perjuangan berat sekelompok pemuda dalam melawan penjajah. Ketiga film ini ini mengangkat tema perjuangan para pasukan Indonesia pada masa agresi militer II. Film ini berfokus pada perjuangan mempertahankan kemerdekaan Indonesia dari Belanda. Ketiga film ini memiliki benang merah dan saling berkaitan satu sma alain.
2.Soekarno: Indonesia Merdeka
Dibintangi oleh Ario Bayu, Maudy Koenaedi, Tika Bravani dan Lukman Sardi, dilm ini menangkat biografi Soekarno dari hidup semasa keciol hingga akhirnya bisa menjadi bapak proklamator Indonesia. Kamu wajib banget nonton film yang ini ya guys untuk menambah nilai nasionalisme.
3.Sang Kiai
Film ini mengisahkan tentang KH Hasyim Asy'ari, seorang pejuang kemerdekaan sekaligus Kiai yang dihormati para santrinya, sekaligus salah satu pendiri Organisasi Islam terbesar di Indonesia Nahdlatul Ulama (NU) dari Jombang, Jawa Timur yakni . Film ini dibintangi oleh Ikranagara, Christine Hakim, Agus Kuncoro, dan Adipati Dolken. Film ini adalah wakil Indonesia untuk kategori Film Berbahasa Asing Terbaik dalam Academy Awards ke-86, walalupun akhirnya tidak menang.
4.Kartini
Dibintangi oleh Dian Sastrowardoyo sebagai Kartini. Film inimengisahkan bagaimana perjuangan Kartini dalam melawan penjajah dengan memberikan pendidikan secara terang-terangan kepada para anak-anak khusunya perempuan. apa yang dilakukan Kartini kala itu sungguh di luar adat dan norma zaman. Kamu harus banget nonton film ini untuk tahu bahwa pendidikan yang kamu dapatkan sekarang ternyata butuh perjuangan yang berat.
5.Soegija
Disutradarai oleh Garin Nugroho, film ini mengisahkan cerita tentang tokoh pahlawan nasional Uskup Albertus Soegijapranata SJ. film ini Monsinyur Albertus Soegijapranata SJ, dari sejak diangkat menjadi Uskup hingga berakhirnya perang kemerdekaan Indonesia (1940 1949). Film ini menggambarkan bagaimana perjuangan Uskup Soegija dalam peran sertanya dalam proses panjang mempertahankan kemerdekaan Indonesia. Presiden Soekarno memberikan penghargaan Pahlawan Nasional kepada Uskup Soegija.
6.Guru Bangsa: Tjokroaminoto
Film ini menceritakan tentang biografi tokoh pahlawan nasional Oesmar Said Tjokroaminoto. Tjokroaminoto di dalam film ini digambarkan memperjuangkan dan berusaha menyamakan harkat dan dan martabat masyarakat bumiputera di awal 1900 yang tertindas oleh penjajah.
7.Wage
Film ini menceritakan tentang kehidupan pencipta lagu kebangsaan Indonesia Raya, Wage Rudolf Soepratman dari kecil hingga dewasa. Banyak konflik menarik yang berhubungan dengan kemerdekaan Indonesia. Film ini sekaligus menggambarkan bagaimana latar belakang lagu kebangsaan Indonesia dibuat.
8.Jendral Sudirman
Film ini menceritakan tentang perjuangan Jendral Soedirman dalam mepertahankan kemerdekaan Indonesia dalam melawan Belanda yang kala itu berkhianat terhadap perjanjian yang telah dibuat dengan Pemerintah Indonesia. Ditengah perlawanannya melawan Belanda, Jendral Soedirman mengalami suatu peristiwa yang cukup mengoyak batin.